Social Icons

Daun Kesum - Bumbu Wajib Laksa Malaysia

Daun Kesum (Polygonum odoratum) adalah tanaman asal tanaman Asia Tenggara. Masyarakat Singapura dan Malaysia biasanya menggunakan daun ini sebagai salah satu bumbu wajib masakan laksa. Aroma harum dan cita rasa pedas daun kesum sangat khas dan dapat mengurangi aroma amis pada olahan ikan, ayam atau daging.

Seni kuliner Indonesia tidak banyak menggunakan daun kesum sebagai bumbu masakan. Biasanya komunitas Cina Singapura, Malaysia atau sebagian masyarakat Sumatera seperti orang Aceh yang menggunakan daun kesum sebagai bumbu masakan. Selain di Malaysia dan Singapura, daun dari famili tanaman Polygonaceae juga populer di dapur Thailand, orang Thailand menyebutnya dengan nama phak phai. Sedangkan di Vietnam disebut dengan rau ram. Sebutan populer lain untuk daun kesum adalah daun laksa/laksa leaf, daun kesom, daun senahun, Vitnamese coriander, dan Cambodian mint.

Daun kesum merupakan tanaman perdu. Menyukai media tanam yang gembur, cukup air dan sedikit ternaungi. Perbanyakannya sangat mudah, bisa dilakukan dengan stek batang atau pemisahan rumpun/anakan. Penggunaan dalam masakan bisa digunakan dalam kondisi segar maupun kering. Daun kesum memiliki aroma yang “wangi” dan rasa tajam, seperti campuran antara daun kemangi dan daun salam koja(daun kari). Rasanya agak pedas. Biji daun kesum yang pedas konon dijadikan campuran membuat wasabi. Gunakan 10-20 lembar daun kesum untuk masakan yang menggunakan 1 liter santan/cairan.

Daun kesum bisa menggantikan penggunaan daun kemangi atau daun salam koja dalam masakan. Hidangan sup ikan asam pedas, laksa, kari ikan, dan kari ayam lebih lezat jika menggunakan daun kesum sebagai salah satu campuran bumbunya. Aroma wangi daun kesum bisa mengurangi bau amis ikan atau daging. Selain meningkatkan rasa masakan, daun kesum yang pedas ternyata banyak manfaatnya untuk kesehatan, seperti menyuburkan dan menghitamkan rambut, mencegah perut kembung, mengobati cacingan, merangsang haid, pengobati penyakit kudis dan mempercepat pemulihan kesehatan paska melahirkan. 

Buah Segar Khas Ramadan


Di Bulan Ramadan banyak makanan, minuman dan buah khas Ramadan yang di pasarkan. Diantaranya aneka buah-buahan segar seperti Timun Suri, Kurma, Blewah dan Kolang-kaling. Mari kita cermati apa nutrisi esensial buah khas ramadan dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

Setelah seharian menahan lapar dan haus, mengawali buka puasa dengan minuman segar berbahan buah-buahan tentu sehat dan menyegarkan. Di dalam buah-buahan mengandung karbohidrat komplek dan gula buah (fruktosa). Nutrisi ini dapat memulihkan energi setelah tubuh kekurangan energi karena berpuasa. Buah-buahan juga mengandung karbohidrat komplek yang dicerna perlahan-lahan selama berpuasa. Serat yang tinggi di dalam buah akan memberi rasa kenyang lebih lama sehingga rasa lapar bisa ditekan selama berpuaasa. Sebagian besar buah juga mengandung banyak air dan mineral yang dapat mengganti ion tubuh yang hilang selama berpuasa. Berikut buah-buah khas Ramadan ditilik dari sisi nutrisi.

Blewah (Cucumis melo cantalupensis)

Buah ini masih kerabat dekat buah melon. Melon memiliki cita rasa yang segar dan mengandung banyak air. Selain sebagai campuran es buah, blewah juga bisa diolah menjadi jus.

Blewah memiliki kandungan fruktosa dan glukosa, gula buah sederhana yang cepat diserap tubuh sehingga bisa memberikan energi instan. Kalsium di dalam blewah termasuk tinggi, demikian juga dengan  kandungan vitamin A. Baik untuk menjaga kesehatan tulang dan mata.

Betakaroten di dalam blewah bersifat antioksidan, manfaatnya melindungi tubuh dari radikal bebas penyebab kanker. Sedangkan vitamin C di dalam blewah berfungsi sebagai anti bakteri dan anti virus, bermanfaat meningkatkan setamina sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit. Sementara tingginya kalium di dalam blewah mampu mengendalikan tekanan darah, cocok bagi penderitaa hipertensi. Sementara serat yang tinggi mencegah tubuh dari serangan kanker kolon. Blewah juga memiliki indeks glikemik yang rendah, aman dikonsumsi bagi penderita diabetes dan obesitas.

Setiap 100 g blewah mengandung, energi 34 kkal, protein 0.84 g, serat 0.9 g, gula 7,86 g, kalsium 9 mg, vitamin C 36,7 mg, vitamin A 3.382 IU dan vitamin E 0.05 mg.

Timun Suri (Cucumis sativus)

Termasuk keluarga labu labuan atau Cucurbitaceae, buah timun suri memiliki tekstur yang mudah rusak ketika matang, beraroma harum dan daging buah bercita rasa manis. Cocok sebagai bahan baku minuman seperti es buah atau jus.

Timun suri banyak mengandung air, baik dikonsumsi untuk mengembalikan cairan tubuh. Serat di dalam timun suri mampu mencegah timbulnya kanker saluran pencernaan, seperti kanker usus dan kolon. Ini karena sifatnya serat mengikat zat-zat karsinogen penyebab kanker yang ada di saluran pencernaan.


Kolang-Kaling  (Arenga pinnata)

Kolang kaling atau yang sering disebut sebagai Buah Atap adalah biji buah dari Pohon Aren. Setelah diproses dan dimasak, akan dihasilkan biji kolang-kaling berwarna putih, kenyal dan segar. Cocok sebagai bahan baku minuam, es atau campuran isi kolak.

Ditilik dari sisi nutrisi, kolang kaling kaya akan serat dan mineral. Setiap 100 g kolang-kaling mengandung energi 27 kkal, protein 0,4 g, lemak 0,2 g, karbohidrat 6 g, serat 1,6 g, kalsium 91 mg, fosfor 243 mg dan zat besi 0,5 mg. Tingginya kandungan mineral seperti kalsium, besi dan fosfor akan menjaga tubuh tetap bugar dan sehat selama berpuasa.

Perlu dicermati dalam memilih kolang-kaling adalah, pilih yang masih segar, biasanya ditandai buah tidak berlendir, rasa netral dan aroma tidak asam. Buah kolang-kaling segar lebih disarankan dibandingkan dengan manisan kolang-kaling yang sudah ditambahkan gula dan pewarna. Mengingat bahaya bahan pewarna makanan yang disinyalir menjadi karsinogen penyebab kanker, karenannya pilih kolang-kaling yang berwarna putih alami.

Buah Kurma (Phoenik dactylifera)

Buah kurma memiliki kandungan kalori tinggi dan mudah dicerna, kondisi ini menjadikannya cocok dikonsumsi seteleh berpuasa. Manfaat istimewa lain kurma adalah adanya zat aktif kalium dan salisilat. Zat ini dapat dipercaya dapat mengurangi risiko serangan stroke, menurunkan demam dan menghilangkan rasa sakit.

Selain karbohidrat dalam bentuk gula dan pati, buah kurma juga mengandung beragam vitamin dan mineral penting yang bermanfaat untuk tubuh. Dalam setiap 100 gr kurma terkandung vitamin A 50 IU, tiamin 0,09 mg, ribovlafin 0,10 mg, niasin 2,20 mg dan kalium 666 mg. Sedangkan mineral penting terkandung adalah magnesium, potassium, dan kalsium.

Menurut penelitian dr Anwar EL Mufti dari Mesir, kurma mengandung 70 % zat gula(fruktosa). Zat gula ini tidak berbahaya bagi kesehatan karena sudah diolah secara alami. Seperti gula buah pada umumnya, fruktosa mudah dicerna dan diserap oleh tubuh. Untuk orang berpuasa, kurma sangat cocok dikonsumsi saat berbuka untuk mengembalikan energi yang hilang secara cepat setelah seharian berpuasa. 

Mengolah Couscous - Tabouleh Salad


Couscous atau sering disebut bulgur adalah bahan pangan sejenis pasta Italia, seperti makaroni, spaghetti dan penne. Bentuknya butiran kecil sekitar 1 milimeter. Dibuat dari tepung gandum Semolina yang dilapisi dengan tepung gandum jenis Durum Wheat. Couscous populer di negara-negara Afrika dan Timur Tengah. Seperti Libiya, Maroko, Mesir, Lebanon, Arab Saudi, dan Tunisia. Saat ini couscous populer di seluruh belahan bumi, baik di Eropa maupun Asia, termasuk Indonesia. Di Indonesia, couscous bisa diperoleh di supermarket besar, biasanya diletakan pada rak pasta.

Seperti keluarga pasta, masak couscous sangat gampang, hanya dengan direbus 5-6 menit, couscous sudah matang dan siap diolah menjadi hidangan. Tambahkan olive oil setelah direbus agar tidak saling menempel dan rasanya menjadi lebih lezat. Selain direbus, bahan pangan ini juga bisa diolah dengan cara dikukus, perciki cous-cous dengan air, kukus selama 5 menit, perciki kembali dengan air sambil diaduk, kukus lagi selama 5 menit hingga couscous benar-benar matang. Agar lebih praktis, mematangkan couscous dengan microwave, caranya, masukkan couscous dalam mangkuk, rtuang air higga couscous terendam, tambahkan beberapa sendok makan olive oil. Masak dalam microwave seperti saat Anda memasak mi instan.
Couscous bisa sebagai pendamping beragam hidangan atau pengganti nasi, karena bahan pangan ini tinggi karbohidrat dan kalori. Masyarakat Lebanon biasanya mengolah bahan pangan ini sebagai bahan utama masakan tabouleh ( ada juga yang menyebut Tabbouleh), salad khas Lebanon.

Di dunia seni kuliner, couscous bisa diolah menjadi beragam hidangan, seperti dijadikan nasi berbumbu, seperti nasi kebuli, menjadi isi sup, diungkep dengan daging, seafood, campuran masakan sayuran, maupun dimasak tawar menjadi pengganti pasta, nasi atau kentang. Berikut resep “Nasi” Couscous yang bisa Anda coba di rumah.

“Nasi” Cous-Cous

Bahan:
300 g couscous instan
700 ml air
4 sdm olive oil
60 g daun peterseli/parsley, cincang halus
1 sdm mentega
50 g bawang bombay, cincang halus
1 sdt garam halus
Cara Membuat:
1. Didihkan air, rebus cous-cous selama 5 menit atau hingga matang, angkat tiriskan. Tuang olive oile, aduk rata.
2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan couscous, garam dan daun peterseli. Masak sambil diaduk-aduk selama 2 menit. Angkat.
3. Tuang di dalam piring saji. Hidangkan.
Untuk 350 g

Dari Resep “Nasi” Couscous ini, Anda bisa mengembangkan menjadi Tabouleh Salad (Salad khas Lebanon)

Tabouleh Salad

Bahan:
150 g “nasi” couscous (lihat resep di atas)
3 buah tomat, rebus 1 menit, buang bijinya, potong dadu kecil
6 sdm air jeruk nipis/lemon
50 g bawang bombay, cincang
3 sdm daun parsley /peterseli cincang
6 lembar daun mint, iris halus
2 sdm olive oil
½ sdt garam halus
Cara Membuat:
1. Campur “nasi” couscous dengan potongan tomat, bawang bombay, daun parsley, daiun mint, olive oil dan garam halus. Aduk rata.
2. Masukkan dalam mangkuk saji. Simpan di dalam kulkas selama 1 jam. Hidangkan.
Untuk 5 Porsi

Catatan: Selain sebagai hidangan pembuka. Tabouleh salad juga lezat disajikan bersama roti pita (pita bread), hummus atau sebagai penyerta menu utama. Teks & Foto: Budi Sutomo.

Pie Isi Kelapa

Kue pie bisa diisi dengan beragam bahan, salah satunya adalah diisi dengan kelapa muda. Tekstur kulit pie yang gurih terasa pas dengan manis dan legitnya isi kelapa muda. Selamat Mencoba. 

Bumbu Dapur Kontinental - Daun Thyme




Tanaman rempah asal Mediteranian yang kini populer diseluruh belahan bumi. Segala jenis olahan daging, ungas, seafood dan pasta terasa lebih sedap jika ditambahkan dengan bumbu daun thyme atau thyme leave.

Kuliner Indonesia tidak mengenal daun thyme (Thymus spp) sebagai bumbu. Thyme lebih banyak digunakan di dapur eropa dan sebagian timur tengah. Biasanya digunakan sebagai bumbu masakan yang dipanggang, sup atau stew (masakan dengan sedikit kuah). Baik olahan ikan, unggas maupun daging. Dipasaran  dijual dalam bentuk segar dan kering. Aromanya harum dan khas, memberikan efek rasa gurih, harum serta meningkatkan citarasa lezat. Daun ini juga dapat mengurangi aroma amis ikan atau daging. Gunakan sejumput untuk membumbui hidangan dan aroma khas pun akan terbentuk dari bumbu dapur ini. 

Rica-Rica Bebek

Selain digoreng dan dibakar, bebek juga lezat diolah dengan bumbu pedas seperti balado atau rica-rica. Gunakan bebek muda atau bebek impor agar daging bebek cepat empuk. Tambahkan jahe dan air jeruk nipis untuk mengurangi aroma amis bebek. 

Bahan:
1 kg  bebek, potong-potong
2 buah tomat, potong dadu
150 ml air
Minyak untuk menggoreng

Bumbu:
10 buah cabe merah, tumbuk kasar
7 butir bawang merah, tumbuk kasar
5 siung bawang putih, tumbuk kasar
2 cm jahe, cincang kasar
2 sdm air jeruk nipis
3 lembar daun jeruk purut
¼ sdt vetsin (jika suka)
1     ½ sdt garam halus 
       
       Cara Membuat: 

1. Bumbui potongan daging bebek dengan air jeruk nipis dan garam, aduk rata. Diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap. Sisihkan. Panaskan minyak banyak, goreng bebek hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat. Tiriskan.

2. Panaskan 5 sdm minyak goreng, tumis cabai merah, bawang putih, bawang merah, jahe, dan daun jeruk hingga harum. Masukkan potongan daging bebek, aduk rata.
3. Tambahkan potongan tomat dan air. Masak sambil diaduk-aduk hingga bumbu meresap dan daging matang. Angkat.
4. Tuang bebek ke dalam piring saji. Hidangkan.

Untuk 6 Porsi

Tip: Gunakan bebek muda atau bebek impor agar dagingnya bebek tidak liat dan cepat empuk.

Video Membuat Kue Jajan Pasar

Kue jajan pasar seperti kue bugis memiliki tekstur yang kenyal, lembut dan aroma yang wangi. Anda ingin membuatnya di rumah, Video ini akan memandu Anda bagaimana cara membuat kue bugis. 



Video Cara Membuat Roti Isi Ubi Cilembu

Isi roti biasanya menggunakan cokelat, keju atau kacang-kacangan yang harganya relatif mahal. Perlu dilakukan diservisikasi bahan pangan yang lain. Seperti ubi cilembu misalnya. Tekstur ubi cilembu yang lembut, rasa manis dan aroma yang khas sangat cocok dijadikan isi roti. Dengan mengolah ubi menjadi isi roti, maka nilai ekonomis ubi menjadi meningkat. Selamat Mencoba. 

Resep Kue Dadar Gulung


Bahan kulit:
200 g tepung terigu
400 ml santan kental
2 sdm tepung kanji
½ sdt pasta pandan
2 butir telur ayam
½ sdt garam halus
Bahan isi:
250 g kelapa, kupa, parut
60 ml air
100 g gula merah
2 sdm gula pasir
1 lembar daun pandan
¼ sdt garam halus
Cara Membuat:
1. Isi: campur kelapa parut dengan gula pasir, gula merah, air, daun pandan dan garam. Masak hingga garam dan daun pandan, aduk rata. Masak hingga teksturnya agak kering. Angkat.
2. Kulit: Campur tepung terigu, tepung kanji, telur, pasta pandan dan garam. Aduk rata. Massukkan santan, adduk rata.
3. Olesi wajan datar anti lengket dengan sedikit minyak dan panaskan. Tuang satu sendok sayur adonan. Masak dengan api sedang hingga matang. Angkat. Lakukan hingga adonan habis.
4. Ambil satu lembar adonan kulit, beri satu sendok makan bahan isi. Lipat menyerupai melipat lumpia. Atur kue di dalam piring saji. Hidangkan.
Untuk ± 15 buah

Tip: Untuk variasi warna dan aroma, pasta pandan bisa diganti dengan pasta cokelat atau pasta stroberi.

Video Membuat Donat Singkong Empuk

Singkong adalah umbi yang kaya akan karbohidrat. Sebenarnya umbi singkong bisa diolah menjadi beragam kue, cake atau roti yang tidak kalah lezat dengan berbahan tepung terigu, Bahkan cita rasa jajanan berbahan singkong memiliki trekstur yang legit dan aroma yang khas. Video berikut menunjukan proses pembuatan donat singkong yang cocok dijadikan resep wirausaha boga.



Mengenal Manfaat Buah Buni

Buah Buni (Antidesma bunius (L.) Spreng.) termasuk tanaman langka yang sudah jarang dijumpai. Tanaman buah buni merupakan bohon berkayu yang bisa mencapai tinggi 10 meter. 

Sepintas buah buni mirip dengan buah lada. Buahnya bergerombal dalam untaian. Jika masih muda berwarna hijau, seiring dengan matangnya buah akan berubah menjadi merah dan keunguan.

Citarasa buah buni manis dan asam segar. Bisa dimakan segar, diolah menjadi selai, sirup atau campuran rujak. Di tilik dari sisi nutrisi, buah buni kaya akan vitamin C, vitamin A, vitamin E, potasim, zat besi, dan serat. Kandungan vitamin C nya yang tinggi dapat befungsi sebagai antioksidan pencegah kanker dan penuaan dini. 

Vitamin C juga meningkatkan daya tahan tubuh. Buah ini juga kaya serat yang dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan serta menjegah terjadinya kanker kolon. Kandungan vitamin A di dalam buah buni berfungsi menjaga kesehatan mata. Dan vitamin E akan mengencangkan dan meremajakan sel kulit. F


Cara Membuat Donat Cokelat

Meskipun terlihat mudah, membuat donat seringkali terjadi kegagalan. Seperti donat keras, kurang empuk atau donat tidak mengembang sempurna. Berikut resep donat yang bisa Anda coba di rumah. 

Bahan:
Tepung terigu tinggi protein/hard wheat/cap cakra kembar1400 g

Tepung terigu protein sedang/medium wheat/cap segi tiga biru 600 g

Ragi instan/instan yeast 30 g
Gula pasir 250 g
Margarin 300 g
Air es 900 ml
Telur (kuning & putih) 200 g
Susu bubuk 60 g
Baking powder 20 g
Bread Improver 1 sdt
Vanili bubuk/pasta 1/2 sdt
Garam halus 25 g
minyak untuk menggoreng
Olesan:
Dark cooking chocolate/cokelat blok hitam, tim hingga meleleh 400 g
White cooking chocolate/cokelat blok putih, tim hingga meleleh 200 g



Cara Membuat:

1. Campur tepung terigu, ragi instan, susu bubuk, gula pasir, telur, baking powder, bread improver, vanili dan garam. Aduk rata. Tuang air dan margarin, aduk dengan mixer roti kecepatan 2 selama 12 menit atau hingga adonan kalis. Pengadukan bisa dilakukan manual dengan tangan hingga adonan kalis.
2. Bulatkan adonan, diamkan di tempat yang hangat dan tertutup selama 30-60 menit atau hingga adonan mengembang dua kali lipat. Kempeskan adonan.
3. Giling adonan dengan ketebalan 1 cm. Cetak dengan cetakan donat. Lakukan hingga adonan habis.
4. Diamkan adonan yang telah dibentuk selama 40 menit. Panaskan minyak, goreng adonan donat hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat. Dinginkan.
5. Siram donat dengan cokelat tim. Beri motif garis dengan white cooking chocolate. Atur di dalam piring saji. Hidangkan.



Tip: Kandungan air dalam tepung terigu berbeda-beda, tambahkan air sedikit demi sedikit, hentikan penambahan air jika adonan menjadi terlalu lembek.